Dari Windows pindah ke Linux. Ini yang terjadi.

Siapa yang tak mengenal dan tak bisa mengoperasikan Windows. Mulai dari Windows XP, 7, 8, hingga yang terbaru Windows 10. Rata-rata sistem operasi besutan Microsoft ini memiliki tampilan yang elegan dan mudah dipahami user.

Kendati merasa bosan dengan tampilan windows yang sudah terlalu familiar. Saya pun berfikir untuk berimigrasi ke Linux. Awalnya saya mendownload beberapa distro Linux yang populer seperti Ubuntu, Mint, Kubuntu, Lubuntu, Debian, Elementary OS, dan CentOS.

Namun setelah saya menginstal Linux ke laptop kesayangan saya Acer V5-471G, terdapat kejanggalan yang sangat membuat saya kesal. Bagaimana tidak, setiap kali saya ingin mematikan laptop (shutdown), 5 detik kemudian laptop kembali hidup dengan sendirinya. Awalnya saya berfikir mungkin ada yang salah dengan laptop saya, atau mungkin file distro Linux yang saya download mengalami kerusakan. Kemudian saya memutuskan untuk kembali menginstal Windows. Namun saya tidak mendapati kerusakan yang sama ketika saya menggunakan Linux. Langkah terakhir saya mencoba untuk mendownload ulang distro Linux dengan penuh harapan yang bermodalkan hotspot. Namun lagi-lagi masalah yang sama datang menghampiri.

Sampai disini saya tidak menyerah begitu saja. Kenapa orang lain bisa menginstal dan menggunakan Linux di laptop mereka sementara saya tidak. Kemudian saya memulai lagi menginstal salah satu distro Linux yang saya sukai tampilannya yaitu Elementary OS.

Hampir seminggu saya berkelana didunia maya untuk mencari penyelesaian dari masalah yang saya hadapi. Namun tidak ada satupun solusi yang benar-benar bisa menyelesaikan masalah saya. Setiap saya mematikan laptop baik menggunakan icon power yang tersedia atau pun dengan menggunakan terminal hasilnya tetap sama. 5 detik kemudian hidup lagi dengan sendirinya.

Waktu itu saya hampir pasrah dan berniat kembali menggunakan Windows "Bajakan". Sampai pada suatu malam disaat saya sedang mempersiapkan booting Windows melalui Flashdisk. Saya menemukan sebuah forum bernama Ubuntu Indonesia. 

Ceritanya ada seseorang yang bernasib sama dengan saya dan kemudian menanyakan solusi dari masalahnya kepada rekan-rekan yang ada di forum tersebut. Sebenarnya tidak ada juga jawaban yang bisa memberikan solusi dari masalahnya tersebut. Namun yang sangat membuat saya berterimakasih adalah, dia memberi tahu bahwa masalah yang dihadapinya tersebut telah terpecahkan. Sekaligus dia juga memberitahu apa yang ia lakukan untuk mengatasi malasah tersebut.

Ternyata yang perlu dilakukan untuk menyelesaikan masalah ini adalah dengan menginstal Laptop Mode Tools. Berikut langkah-langkahnya:

Buka terminal lalu ketikkan perintah berikut pada terminal:
sudo apt-get update
Kemudian kamu akan dimintai untuk mengisi password.
Tunggu prosesnya sampai selesai.

Setelah selesai, ketikkan perintah berikut:
sudo apt-get install laptop-mode-tools
Sekarang coba matikan laptop kamu dan lihat hasilnya.

Malam itu saya sangat senang bisa menemukan solusi dari masalah yang sudah hampir seminggu saya hadapi. Sampai-sampai malam itu saya tidur jam 3 pagi akibat keasyikan begadang belajar menggunakan Linux. Semoga saja saya bisa dengan cepat memahami penggunaan Linux untuk kebutuhan sehari-hari.

Berikut adalah hasil screenshot tampilan Linux Elementary OS saya di Laptop Acer V5-471G:

Dari Windows pindah ke Linux, Ini yang terjadi

Dari Windows pindah ke Linux, Ini yang terjadi

Dari Windows pindah ke Linux, Ini yang terjadi

Dari Windows pindah ke Linux, Ini yang terjadi

Tinggalkan Komentar

Previous Post Next Post